Call of Duty boleh jadi salah satu game yang paling digandrungi, bahkan bos Activision menganggap game besutannya itu seperti Facebook. Sudah tidak bisa dilepaskan dari kehidupan sehari-hari.
Tiap seri Call of Duty memang selalu menjadi primadona di dalam industri game, versi terakhir bertajuk Black Ops misalnya. Hanya selang 6 minggu sejak peluncurannya, game tersebut berhasil meraup pendapatan sebesar USD 1 miliar.
Selain itu, Activision juga mengklaim bahwa Black Ops telah dimainkan selama 600 juta jam oleh gamer di seluruh dunia. Ini berarti game tersebut telah lebih lama dimainkan ketimbang sebuah serial tv yang cukup ternama..
Selain mengklaim Call of Duty sebagai hiburan yang sangat interaktif, orang nomer 1 di Activision itu pun percaya bahwa Call of Duty memiliki kesamaan dengan Facebook.
"Facebook merupakan evolusi sebuah media, begitu pun Call of Duty. Game ini bisa menjadi bagian hidup di kalangan pemuda sebagai bentuk lain dari sarana komunikasi digital," tambahnya.
azizal's blog - Info info unik dan menarik
Info info unik dan menarik , artikel unik
Home
»
berita
»
entertainment
»
info and news about games
»
Activision : Call Of duty Sudah Seperti Layaknya Facebook
Followers
Mengenai Saya
Arsip Blog
Copyright © 2014 - All Rights Reserved
Template By. Catatan Info
0 Komentar untuk "Activision : Call Of duty Sudah Seperti Layaknya Facebook"